Streaming Radio Banua Malaqbi
Streaming Winamp
Home » » Bertemu Nelayan, Anwar Disebut Bapak Pembangunan Sulbar

Bertemu Nelayan, Anwar Disebut Bapak Pembangunan Sulbar

Setelah masa jabatannya selaku gubernur Sulbar selama dua periode berakhir beberapa waktu lalu, Anwar Adnan Saleh kini intens melakukan silaturahmi dan pertemuan kepada masyarakat. 
 
Salah satunya, baru-baru ini, Anwar bersama isteri, Enny Anggraeni Anwar bersilaturahmi dengan warga Nelayan di jalan Andi Dai, Mamuju.
 
Acara itu dihadiri langsung oelh Anwar Adnan Saleh, pelaksana Harian (Plh) Gubernur Sulbar, Ismail Zainuddin, para tokoh Agama, tokoh masyarakat dan para Nelayan di sekitar Kasiwa, Mamuju.
 
"Pemerintah provinsi Sulawesi Barat mengapresiasi selama kepemimpinan bapak Anwar Adnan Saleh menahkodai Sulbar ini. Harus diakui, selama ini, perhatian beliau kepada para Nelayan sangatlah besar,". kata Plh Gubernur Sulbar, Ismail Zainuddin saat memberikan sambutan.
 
Ismail juga menyampaikan, bahwa karya nyata pembangunan yang telah dibangun oleh Anwar Adnan Saleh menjadi indikator majunya provinsi ke 33 di Indonesia ini.
 
"Itulah sebabnya, pak Anwar sangat layak disebut sebagai bapak pembangunan. Olehnya, kita harapkan, pemimpin terpilih kedepan adalah pemimpin yang dekat dengan pak Anwar, sebab pembangunan harus dilanjutkan," jelasnya.
 
Dalam kesempatannya, Anwar Adnan Saleh menyampaikan apresiasi kepada semua masyarakat nelayan atas dukungan dan supportnya selama ia memimpin daerah ini 10 Tahun.
 
"Olehnya, saya komitmen untuk terus ikut memberikan sumbangsih pemikiran demi pembangunan di Sulawesi Barat yang berkelanjutan," ucapnya.
 
Ia pun berharap, pemimpin yang terpilih melalui Pemilukada Sulbar 2017 mendatang adalah figur yang memiliki komitmen untuk melanjutkan pembangunan, terlebih lagi harus memberikan perhatian kepada para nelayan.
 
"Saya berharap, semoga yang terpilih nanti, benar-benar harus peduli dan memberikan perhatian kepada masyarakat nelayan di sulbar, khususnya di Mamuju," pungkas Anwar.
Share this article :
 
Support : Dokter Komputer
Copyright © 2012. ..:: RBFM, Radioku Bukan Main::.. - All Rights Reserved
Template Modify by Dokter Komputer