Streaming Radio Banua Malaqbi
Streaming Winamp
Home » » Kemegahan kolam garam suku Inka

Kemegahan kolam garam suku Inka

Terletak 40 kilometer sebelah utara dari Cuzco di Peru, di sebuah lembah suci milik suku Inka, terdapat sebuah kota Maras yang terkenal dengan kolam garamnya yang telah digunakan sejak zaman Inka.

Ribuan kolam berbentuk persegi tersebut tersusun rapi di lereng bukit, kurang dari satu kilometer dari sebelah barat kota Maras. Kolam garam itu dibangun selama peradaban Chanapata antara tahun 200 dan 900 Masehi.
Air asin yang muncul dari mata air Qoripujio - dekat dengan kepala lembah - kemudian diarahkan ke sebuah jaringan yang sangat rumit dari saluran kecil yang dibangun sehingga air dapat mengalir turun ke beberapa ratus kolam kuno bertingkat.

Sebagaimana dilansir amusingplanet, hampir semua kolam memiliki luas kurang dari empat meter persegi, dan tidak melebihi tiga puluh sentimeter dalamnya. Aliran air dengan hati-hati dikendalikan dan dipantau oleh para pekerja. Ketinggian kolam perlahan menurun, sehingga air dapat mengalir turun.

Ketika air menguap akibat udara Andes yang sangat kering, air mengalami supersaturasi (kondisi dimana konsentrasi larutan berada di atas harga kelarutannya) dan presipitasi (pengendapan) garam yang menciptakan berbagai kristal di permukaan dinding dan lantai kolam. source : merdeka.com
Share this article :
 
Support : Dokter Komputer
Copyright © 2012. ..:: RBFM, Radioku Bukan Main::.. - All Rights Reserved
Template Modify by Dokter Komputer