Streaming Radio Banua Malaqbi
Streaming Winamp
Home » » Ternyata Daun Jambu Bukan Obat Diare

Ternyata Daun Jambu Bukan Obat Diare



Jakarta, Saat mengalami diare, banyak orang yang langsung mengunyah daun jambu karena dipercaya dapat menyembuhkan diare. Meski tradisional, cara ini masih sering dilakukan terutama oleh orang-orang di pedesaan. Sebenarnya benarkah daun jambu bisa menyembuhkan diare?

"Itu hanya mitos. Daun jambu bukan mengobati diare tapi membantu memekatkan kotoran, tapi tidak mengobatinya," jelas dr. T. Bahdar Johan, SpPD, ahli penyakit dalam RS Premiere Bintaro, dalam acara 'Lifebouy Berita Sehat Ramadhan: Bersih dari Kuman untuk Siap Meraih Kemenangan Fitri' di Hotel Le Meridien, Jakarta, seperti ditulis Selasa (7/8/2012).

Menurut dr Bahdar, daun jambu sebenarnya hanya untuk pertolongan pertama pada pasien diare. Fungsinya adalah memekatkan kotoran saat diare yang biasanya terlalu encer.

Sebagai pertolongan pertama, Anda dapat memakan daun jambu mentah yang sudah dicuci terlebih dahulu, dikunyah langsung atau diberi sedikit tambahan garam. Ini bisa memekatkan kotoran, namun sekali lagi bukan untuk mengobati.

"Tergantung penyebab diarenya apa, kalau karena bakteri tapi bakterinya tidak dibunuh ya tetap saja akan diare," tegas dokter kelahiran Kisaran, Sumatera Utara ini.

dr Bahdar menjelaskan daun jambu mengandung zat yang mirip dengan attapulgite, seperti yang terkandung dalam karbon dan berfungsi untuk memekatkan kotoran.

Kalau diarenya hanya karena salah makan, misal tidak kuat makan cabai lalu diare, maka daun jambu bisa menjadi obat. Karena begitu zat iritannya keluar dari usus, maka diare akan sembuh dan daun jambu membantu agar kotoran tidak terlalu encer.

"Saya tidak tahu berapa banyak, tapi 4 atau 5 lembar bisa membantu," tutup dr Bahdar. source : Detik.com
Share this article :
 
Support : Dokter Komputer
Copyright © 2012. ..:: RBFM, Radioku Bukan Main::.. - All Rights Reserved
Template Modify by Dokter Komputer